menu melayang

Minggu, 05 Mei 2024

PONDOK RAMADHAN 1445 H


P
enempaan Iman dan Taqwa pada diri seorang muslim dan muslimah perlu dijaga dan ditingkatkan baik dewasa maupun anak-anak di bulan Ramadhan 1445 Hijriyah ini. Tak ingin ketinggalan keberkahan bulan Ramadhan, SMP Integral Luqman Al Hakim Situbondo mengadakan kegiatan PONDOK RAMADHAN guna meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadah para santri dan para pendidik.

RESEP BERKAH DI BULAN RAMADHAN

Penempaan Iman dan Taqwa pada diri seorang muslim dan muslimah perlu dijaga dan ditingkatkan baik dewasa maupun anak-anak di bulan Ramadhan 1445 Hijriyah ini. Tak ingin ketinggalan keberkahan bulan Ramadhan, SMP Integral Luqman Al Hakim Situbondo mengadakan kegiatan PONDOK RAMADHAN guna meningkatkan kualitas dan kuantitas ibadah para santri dan para pendidik.

Pondok Ramadhan yang diadakan oleh SMP Integral Luqman Al Hakim Situbondo dilaksanakan pada tanggal 25 s.d 29 Maret yang dirangkai dalam berbagai kegiatan, rangkaian kegiatan tersebut meliputi: Daurah Qur’an, Talkshow, Belajar Mengurus Jenazah, Kajian, Buka bersama, Terawih, Sholat Lail, Sahur bersama, dan diakhiri dengan kegiatan Bakti Sosial.


H
ari pertama dan kedua pondok Ramadhan, seluruh penjuru SMP Integral Luqman Al Hakim Situbondo dipenuhi dengan riuh merdu suara lantunan ayat suci Al Qur’an. Suasana sekolah terasa lebih sejuk dan adem karena antusias para santri dan pendidik yang saling berlomba dalam membaca Al Qur’an dan menghafal Al Quran.

Hari ketiga diisi dengan kegiatan talkshow dengan pemateri istimewa yang diundang langsung oleh sekolah, pemateri tersebut  ialah Kak Anshori. Pada hari itu Kak Anshori membawakan tema “Kumpul Bareng, Baik Bareng” dan dilanjutkan dengan materi Public Speaking.
Hari keempat merupakan hari yangpanjang bagi para santri pondok ramadhan, hal ini dikarenakan kegiatan rutin SMP Integral Luqman Al Hakim setiap hari kamis dan jum’at yaitu menginap disekolah. Kegiatan pada hari keempat diisi dengan materi praktik mengurus jenazah, dimulai dari persiapan, pemandian jenazah, hingga mengkafani jenzah. Melalui kegiatan ini, para santri dapat belajar menurus jenazah dengan baik dan benar sesuai menurut Islam. Sore harinya, ada kajian mengenai “Idul Fitri”, selesai kajian para santri beristirahat dan bersiap-siap untuk membatalkan puasa serta Shalat Maghrib Berjama’ah.


Hari kellima dimana hari terakhir kegiatan pondok Ramadhan ini diisi dengan kegiatan bakti sosial. Acara baksos dimulai pukul 07.30 WIB dengan diawali pembukaan dilanjutkan Tilawah, lalu sambutan dari Ustad Mustaji, berikutnya Do’a dan disambung dengan kegiatan inti pada hari itu yakni Bakti sosial.
Dari Kiri:  Akhi Nafhan, Peserta Terbaik Ikhwan, Ust. Afrizazl, Kepala Sekolah SMP Integral Luqman Al Hakim, Ukhti Syiva, Hafalan Terbanyak Daurah Al Qur’an, Ukhti Maisha, Peserta Akhwat

Semoga kita dipertumakan dengan bulan suci Ramadhan tahun depan dalam keadaan iman dan taqwa yang jauh lebih baik dari tahun ini. Aamiin…

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Label